Selasa, 24 Februari 2015

8 Tim Papan Atas Eropa Yang Pernah Terdagradasi


Beberapa bulan yang lalu, Borussia Dortmund menjadi bulanan media. Bukan karena prestasi yang mentereng, namun karena Dortmund sempat masuk zona degradasi di Bundesliga. Bagaimana tidak, klub jawara Bundesliga 2012 ini hanya mengemas 15 poin sampai pekan ke-17. Bahkan Dortmund sempat ada di peringkat 16 klasemen sementara, yang berarti terancam untuk tergradasi. Hal ini berbanding terbalik dengan penampilan Dortmund di pentas Liga Champion UEFA. Klub asuhan Jurgen Klopp ini berhasil lolos ke fase gugur dengan status juara grup D dengan 13 poin. Namun, Reus dkk membuktikan bahwa mereka tidak akan tergradasi. Rival Bayern Munchen ini kini mulai bangkit dan meninggalkan zona degradasi dengan menghuni peringkat 12 dengan 25 poin dari 22 pertandingan.

Minggu, 22 Februari 2015

Figo Ingin Menambah Kontestan Piala Dunia


Setelah beberapa waktu yang lalu muncul dengan meramaikan bursa calon Presiden FIFA, kini Luis Figo muncul dengan beberapa gagasannya. Legenda sepak bola Portugal itu mengungkapkan rencananya jika dirinya nanti terpilih menjadi Presiden FIFA. Ia mengatakan bahwa, ia ingin menambah jumlah kontestan Piala Dunia dari 32 menjadi 40 atau 48. Rencana Figo ini terdapat dalam manifestonya yang diluncurkan pada Kamis (19/2).

Kamis, 19 Februari 2015

Bu Risma Membatasi Penjualan Kondom


Setelah menemukan paket bir, cokelat, dan kondom di Hari Valentine yang jatuh pada Sabtu (14/2) lalu, Walikota Surabaya Tri Rismahrini melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian melarang toko swalayan dan minimarket untuk menjual alat kontrasepsi kepada pembeli yang belum menikah. Kebijakan ini dibuat untuk meminimalisir penyalahgunaan kontrasepsi.

Selasa, 17 Februari 2015

7 Pesepakbola yang Tidak Bertato

Beberapa waktu lalu, Zlatan Ibrahimovic dikabarkan menambah koleksi tatonya. Tubuh Ibrahimovic terlihat penuh dengan nama-nama orang. Menanggapi hal ini, Ibra mengonfirmasi bahwa ia memang baru saja merajah tubuhnya secara temporer dengan 50 nama orang yang mengalami kelaparan di seluruh penjuru dunia.

Tato kini memang telah menjadi gaya hidup bagi kebanyakan orang. Tak hanya menarik karena segi keindahan, namun tato sering kali tato dibuat untuk mengenang sesuatu dan memiliki makna tertentu. Pengguna seni rajah tubuh ini pun mewabah pada berbagai lapisan masyarakat di dunia. Mulai dari model, aktor, seniman, tukang bangunan bahkan tak terkecuali seorang atlet sepak bola sekalipun.

Pemain sepak bola seringkali memamerkan tato yang dimilikinya ketika melakukan selebrasi gol. Berbagai macam alasan seperti tersebut di atas, membuat tato-tato itu bersarang di kulit mereka. Bahkan ada juga ada yang rela sekujur tubuhnya dihiasi tato. Namun, dari kebanyakan pesepakbola hobi mengoleksi tato, ternyata ada juga pemain yang tidak tertarik untuk merajah tubuhnya. Setidaknya kulit mereka terlihat ‘bersih’ ketika selebrasi berlari-lari di atas lapangan. Berbagai alasan menyelimuti sikap mereka ini. Siapa sajakah mereka?

4 Bintang Lapangan Hijau yang Sedang Jomblo

Jagat sepak bola memiliki daya tarik bagi para penikmatnya. Bagi kaum pria, sangat banyak alasan untuk menggandrungi olahraga ini. Sedangkan bagi kaum wanita, seringkali wajah tampan sang pemain merupakan daya tarik untuk dapat menyaksikan pertandingan sepak bola (padahal kalau nonton di stadion wajahnya tidak kelihatan). Inilah sebabnya para pemain sepak bola ini seringkali menggandeng wanita cantik sebagai pasangannya, entah itu pacar atau istri.

Adalah Victoria Beckham (istri David Beckham) yang mempelopori lahirnya WAG’s (Wife and Girlfriend), kumpulan para pasangan pemain sepak bola. Rasanya hampir mustahil bagi seorang pesepakbola untuk tidak punya pacar. Dengan gaji selangit, wajah rupawan, dan tentu saja ‘peforma’ yang prima, daya tarik seorang pesepakbola tentu sangat kuat. Namun ternyata, masih ada beberapa pesepakbola yang dikabarkan kini sedang tak punya pacar alias jomblo. Siapa sajakah mereka?

Rabu, 11 Februari 2015

Balotelli Pecah Telur di Pekan ke-25 EPL


Hari ini, minum teh pagi saya dikejutkan oleh sebuah berita dari portal berita sepak bola yang memberitakan bahwa Liverpool menang 3-2 atas Tottenham Hotspurs. Yang membuat saya mengernyitkan dahi adalah ada kompetisi apa ini tiba-tiba Liverpool menang melawan Spurs?

Selasa, 10 Februari 2015

Juara Ketika Sudah Ditinggal


Dalam waktu satu hari ini (9/2), berita sepak bola penuh dengan kabar kemenangan Pantai Gading di ajang Piala Afrika 2015. Yaya Toure dkk memang sukses menjadi jawara di perhelatan akbar sebenua Afrika tersebut setelah mengandaskan perlawanan Ghana di babak adu penalti. Adu penalti menjadi penentu pertandingan setelah kedua tim bermain dengan skor kacamata selama 120 menit. Skor 9-8 mengakhir perjuangan kedua tim dan mengantarkan Pantai Gading meraih trofi kedua mereka setelah menjuarai ajang yang sama pada 1992. Namun, perayaaan kali ini tidak disertai oleh sang striker hebat mereka. Siapa dia?

Sabtu, 07 Februari 2015

PK: Di Mana Tuhan?


Pernahkah Anda menonton film India yang berjudul ‘3 Idiots’? Bagi Anda yang pernah, pasti Anda sangat terkesima menonton film yang dirilis pada 2009 tersebut. Saya juga sudah menonton film yang mengkritik sistem pendidikan yang amburadul. Kala itu saya masih kelas 1 SMA, saat film sedang ramai diperbincangkan. Film yang disutradarai oleh Vidhu Vinod Chopra ini menuai banyak pujian.

Beberapa hari yang lalu, ayah saya meminta saya untuk menonton sebuah film dari India. Ternyata film itu merupakan film yang dibesut oleh Vidhu Vinod Chopra pula yang berjudul ‘PK’. Sama seperti ‘3 Idiots’, film ini masih mengandalkan Aamir Khan sebagai tokoh utamanya. Sama seperti ‘3 Idiots’ pula, film yang dirilis pada 19 Desember 2014 ini juga ramai diperbincangkan banyak orang. Bukan karena pujiannya, tapi karena kontroversinya. Bagaimana kisahnya?

Selamat Ulang Tahun, Pram & Bob


Hari ini, Jumat, 6 Februari tidak ada yang spesial dari kehidupan saya. Seperti biasa, aktifitas saya juga biasa layaknya seorang mahasiswa yang mulai bosan dengan libur yang terlalu panjang. Tapi, begitu melihat kalender, mata saya terbelalak. Ya, 6 Februari! Ini cukup penting.

Senin, 02 Februari 2015

Chelsea Vs Manchester City Imbang, Pertanda Juara Bersama?


Pada minggu (1/2) dini hari tadi, Premier League menyuguhkan sebuah pertandingan yang ditunggu-tunggu oleh khalayak pecinta sepak bola, Chelsea melawan Manchester City. Dua tim pemeringkat teratas dalam klasemen sementara Premier League ini menjadi banyak bahan perbincangan bagi para pecinta Premier League di seluruh belahan dunia. Apa saja yang menarik dari pertandingan yang berlangsung di Stamford Bridge tersebut?