Senin, 18 November 2013

Menabung Air Bersih


Akhirnya aku dimarahi habis-habisan oleh ibuku. Aku telah mandi selama 30 menit. Selain itu, air dalam bak mandi yang semula penuh tinggal seperempat dari semula. Ibu bilang aku sangat memboros air karena telah membuang air secara percuma. Aku menyadari hal itu. Aku tahu ini tidak baik.
Air merupakan sumber kehidupan. Dengan air, kita dapat melakukan aktifitas harian kita dengan lancar. Tahukan kamu? Aktifitas itu seperti; mencuci, mandi, memasak, pengairan sawah, untuk minum dan lain-lain. Coba bayangkan seandainya hidup kita tanpa adanya air, pasti kita tidak bisa melakukan aktifitas harian kita. Oleh sebab itu, air merupakan kebutuhan pokok bagi kita.
Seperti yang sudah aku ceritakan tadi di awal, aku telah memboros air. Ini kebiasaan yang tidak baik. Oleh sebab itu, jangan ditiru. Karena, air itu sangat penting dan tidak boleh dihabiskan. Aku sangat bersyukur, di daerahku tidak ada yang kekurangan air bersih. Berarti banyak pula orang-orang yang menghemat air. Jika aku membuang-buang air secara percuma, berarti aku telah membuang kebutuhan kita secara percuma. Apalagi air bersih.
Aku telah mendengar kabar bahwa saudara kita banyak kekurangan air bersih. Coba bayangkan bagaimana mereka dapat memenuhi aktifitas harian mereka? Dengan apa mereka mandi? Dari mana mereka memperoleh air bersih untuk minum? Dengan apa mereka mencuci. Air yang kotor tentu tidak baik untuk kita. Ini membuatku bercermin, agar aku tidak lagi menyia-nyiakan air. Aku harus menabung air, supaya aku tidak kehabisan air. Maka dari itu, aku ingin menolong saudara kita yang kekurangan air bersih tersebut. Dan aku tidak ingin itu terjadi di masa yang akan datang.
Kita harus menggunakan air dengan baik. Kita harus menggunakan air secukupnya. Agar kelak kita tidak kehabisan air bersih. Maka dari itu kita harus berusaha berhemat dengan cara menggunakan air secukupnya. Dan kita harus menabung air bersih untuk masa depan. Teman-teman pasti tahu, sesuatu yang berlebihan pasti akan berdampak buruk. Ini juga akan berdampak buruk pada kita kalau kita berlebihan menggunakan air. Contoh dampak buruk itu adalah kekeringan. Jika terjadi kekeringan, dari mana kita memperoleh air untuk pengairan.
Kekeringan sering terjadi di musim kemarau. Karena udara yang panas dan sumber air yang terus menipis, air akan habis. Dengan habisnya air, kebutuhan sehari-hari sulit untuk terpenuhi. Itu tidak boleh terjadi di masa depan. Maka, kekeringan harus kita cegah sebelum benar-benar terjadi. Karena mencegah itu lebih baik dari pada mengobati.
Kita harus mensyukuri nikmat akan adanya air bersih. Seperti kita tahu, tidak semua orang memperoleh air bersih. Maka kita harus memanfaatkan air dengan baik dan tidak disalahgunakan.
Kini aku tidak dimarahi lagi oleh ibu. Aku telah berusaha untuk selalu menghemat air. Air sangat penting, bukan? Akan memanfaatkan air dengan baik. Supaya kita tidak kekurangan air bersih seperti saudara kita.
Maka dari itu, marilah, kawan. Sebagai generasi muda yang kreatif, bersama-sama kita menghemat air. Agar kita tidak kekurangan air ketika musim kemarau atau bukan. Agar anak cucu kita kita kekurangan air di masa yang akan datang. Mari kita menabung air bersih untuk masa depan. Jika kita lakukan ini bersama, maka tujuan kita untuk masa depan akan tercapai.

Jember, 10 Februari 2011
Aditya Prahara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar