Ketika seseorang bermimpi
Bermimpi dengan sangat tinggi
Maka orang itu haruslah bertanggung jawab
Seberapa besar
orang itu untuk mimpinya
Benar-benar hebat
Jika mimpi itu
tercapai
Perjuangan sangat
luar biasa
Tapi, mimpi yang
dapat tercapai
Adalah sungguh
luar biasa
Kalian boleh
bermimpi
Tapi, kalian
harus belajar
Membaca
Di negeri
seberang sana
Kalian membaca
banyak buku
Pandai nian
kalian
Pandai sekali
Mengambil uang rakyat pun pandai
Karena
Kalian pikir itu pekerjaan kalian
Tapi, apa yang kalian lakukan sekarang?
Apa yang kalian baca?
Di seberang negeri sana
Berlembar-lembar kalian baca
Tapi, di negeri yang kaya ini
Kalian tak bisa membaca hati rakyatnya
Di mana ilmu yang sudah kalian peroleh?
Atau kalian belajar mencuri di sana?
Jember, di Perpustakaan Sekolah
14 Januari 2011
Aditya Prahara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar